PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG DEMAM BERDARAH DAN PENYAKIT RABIES

24 Oktober 2024 12:39:00 WITA

         Hari ini kamis tanggal dua puluh empat tahun dua ribu dua puluh empat Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh ibu bidan desa, ibu-ibu kader posyandu besreta Perangkat Desa Pegadungan melaksanakan Penyuluhan di Kantor Desa Pegadungan tentang Demam Berdarah dan Penyakit Rabies,

Dinas kesehatan mensuport kepada puskesmas bahwa kegiatan ini sangat penting sekali, kami berharap kepada bapak/ibu yang hadir disisni bisa mengikuti agen proper perubahan untuk dilingkungannya masing-masing terkait penyakit DBD ini, dan nanti akan dilakukan sosialisasi kegiatan ini dan bapak/ibu bisa mengetoktularkan kegiatan ini kepada tetangga masyarakat sekitar untuk memberikan pemahaman yang baik untuk kegiatan DBD ini.

         Dalam kegiatan ini petugas kesehatan memberikan informasi mengenai penyebab gejala dan cara penularan penyakit DBD, sekaligus juga memberikan pengetahuan tentang upaya pencegahan yang dapat dilakukan oleh masyarakat seperti menguras tempat-tempat yang menjadi sarang -sarang nyamuk, mengenakan kelambu saat tidur dan menggunakan obat nyamuk saat tidur.

         Dalam hal ini juga Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng memberikan pemahaman tentang bagaimana penularan dan pencegahan penyakit rabies, penyakit rabies bisa decagah dengan cara vaksinasi pada ajing peliharaan namun selain vaksinasi juga dapat beberapa hal yang dapat dilakukan untuk melakukan pencegahan terhadap rabies, yang pertama dengan cara hindari kontak dengan Hewan liar, jangan mendekati atau mencoba untuk mengelus hewan liar, yang kedua perlindungan terhadap hewan peliharaan, jangan biarkan hewan peliharaan berinteaksi dengan hewan liar, yang ketiga segera cuci luka pada gigitan oleh hewan yang tidak terkontrol atau mencurigakan dan cuci luka dengan air mengalir dengan menggunakan sabun dan hubungi profesional medis dan yang kelima tindakan darurat setelah terpapar jika anda atau hewan terpapar rabies, segera cari perawatan medis, pemberian vaksin.

        Acara penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya upaya pencegahan penyakit DBD dan Penyakit Rabies serta memperkuat kolaborasi antara petugas kesehatan dan masyarakat dalam melawan penyakit tersebut, Semoga dengan adanya acara ini angka kasus DBD dan Rabies di Desa Pegadungan dapat menurun dan masyarakat dapat hidup sehat tanpa terancam penyakit tersebut.

Dokumen Lampiran : PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG DEMAM BEDARAH DAN PENYAKIT RABIES


Komentar atas PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG DEMAM BERDARAH DAN PENYAKIT RABIES

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pegadungan

tampilkan dalam peta lebih besar